cPanel Web hosting murah Indonesia Rp.16rb per bulan

3 Blogger Terkenal Indonesia Yang Inspiratif dan Sukses

3 Blogger Terkenal Indonesia, Bisa Jadi Inspirasi

Membahas tentang nama 3 Blogger Terkenal Indonesia Yang Inspiratif ini, mungkin sedikit banyak sudah tidak asing di telinga kita. Namun sebagai pemula, tentu tidak ada salahnya tahu, dan mungkin bisa menjadi inspirasi bagi kita.

Pada zaman dulu, mungkin blogger sangat mustahil untuk dijadikan sebuah profesi. Pasalnya hanya berkutat dengan konten, yang pembacanya masih kurang begitu luas.

Akan tetapi, zaman sekarang jutru mempunyai penilaian yang berbeda, sebab tidak sedikit yang menjadikan dunia blogging sebagai sumber penghasilan utama.

Sebagai salah satu bukti, ialah dengan eksisnya para blogger Indonesia terbaik yang kami sebutkan ini. Bahkan mereka bisa menghidupi keluarga tanpa harus menjadi karyawan lagi.

Tidak sedikit para karyawan yang rela keluar dari tempat ia bekerja, kemudian beralih profesi sebagai entrepreneur. Akan tetapi, untuk profesi sebagai blogger, masih cukup jarang jika dibanding dengan wirausahawan.

Akan tetapi, tidak ada salahnya jika kalian melirik salah satu sosok blogger terkenal Indonesia yang inspiratif ini. Khususnya bagi kalian yang mempunyai passion di dunia blogging.

3 Blogger Terkenal Indonesia Yang Inspiratif

Melansir dari berbagai sumber, ada begitu banyak nama yang sudah tercantum sebagai sosok blogger yang tidak bisa dipandang sebelah mata. Namun dari segi kepopuleran, 5 nama yang kami sebutkan ini berada pada papan teratas.

1. Marikxon Manurung

Jika mencari nama Marikxon Manurung, tentu tidak luput dari website maxmanroe yang memang sangat sering muncul pada halaman pertama mesin pencari Google. Khususnya dengan kata kunci pada topik dunia blogging dan bisnis.

Pria yang mempunyai darah Batak ini, mulai menjalani aktivitas nge-blog sejak tahun 2009, tepatnya ketika masih bekerja sebagai karyawan perusahaan pengelola gedung mal. Kala itu, ia tahu blog lantaran baca blog teman sekantornya.

Totalitas untuk terjun pada dunia blogging, Marikxon tidak tanggung-tanggung untuk belajar nge-blog. Ia mengikuti salah satu sekolah blogging dan internet marketing ternama di Indonesia. Bermula dari itu, ia paham dengan istilah monetasi blog.

Setidaknya, Marikxon mempunyai total lebih dari 20 blog. Yang diantaranya terdiri dari bahasa Inggris dengan target pengunjung orang Amerika Serikat dan Kanada. Untuk sumber penghasilannya, berasal dari Google Adsense dan Amazon.

Marikxon pun sedikit membocorkan penghasilan dari beberapa blog yang ia kelola. Meski tidak secara detail, namun dari beberapa blog tersebut, ia mengumpulkan uang mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 60 juta.

2. Indah Julianti Sibarani

Pada dunia blogging, nama Indah Julianti Sibarani sudah sangat tidak asing. Sebab wanita yang akrab disapa IndJul ini merupakan sosok pentolan komunitas blogger.

Pertama kali, Indah merilis blog di Geocities pada tahun 2003. Akan tetapi, kala itu ia masih bekerja sebagai Creative Content pada salah satu televisi ternama di Indonesia.

Yang menjadikannya unik, Indah Julianti memilih resign dari pekerjaannya untuk beristirahat. Sehingga awalnya tidak ada pemikiran bagi untuk menjadi full-time-blogger. Namun ia tetap aktif menulis blog.

Pada akhirnya, Indah Juli memutuskan untuk fokus pada niche parenting pada blog indahjulianti*com.

3. Sugeng Riyadi

Sosok Sugeng Riyadi sangat dikenal lantaran berbagi template blogger secara gratis. ia pun sempat bercerita jika dirinya belajar desain template hanya melalui ponsel.

Masuk pada salah satu dedengkot di dunia blogging, Mas Sugeng masih aktif hingga sekarang. Tentunya dengan gaya tulisan dan juga menjual beberapa template desain terbaru yang lebih kekinian.

Sedikit berbeda dengan blogger yang lain, yakni dengan memaksimalkan blog untuk mencari penghasilan melalui iklan, justru mas Sugeng (nama akrab Sugeng Riyadi), lebih fokus untuk menjual template.

Akan tetapi, ia juga membuka Join Venture (JV) Adsense, bagi para blogger pendatang baru yang masih mencoba cari penghasilan dari internet.

Terlepas dari beberapa nama diatas, sebenarnya masih banyak lagi sosok blogger Indonesia inspiratif yang ada di internet. Mungkin nama-nama tersebut akan kami lampirkan pada postingan selanjutnya.

3 Blogger Terkenal Indonesia Yang Inspiratif dan Sukses

Kalau kamu mau sukses dengan blogging seperti 3 blogger terkenal Indonesia diatas, kamu bisa memulainya dari sekarang, dengan memiliki website sendiri untuk memulai blogging.

Tapi kalau kamu sudah punya blog gratis seperti blogspot.com dan ingin lebih profesional dalam menjalankan bisnis blogging, kamu bisa berlangganan layanan Blogspot Premium ditempat kami hanya dengan biaya mulai Rp. 90.000 pertahun, selengkapnya bisa lihat di Blogspot Premium

Yuk Share, biar kamu makin exist!
About author
Muhammad Khoir

Professional content writer bidang Hosting, Domain, dan Webdesign